Subscribe Us

header ads

FITUR BARU ANDROID LOLLIPOP



Ditahun 2015 Google menjanjikan banyak hal pada seri Lollipop ( Android 5.0) , Android 5.0 lahir atas pembaharuan platform sebelumnya yakni KitKat, banyak pemegang merk ponsel yang akan berencana menanamkan platform Android 5.0 secara masal karena perubahan fitur-fiturnya yang signifikan. Dengan lahirnya Lollipop maka Google akan lebih banyak membuka jalan untuk dapat mensupport banyak peralatan canggih lainnya. Platform Lollipop diupdate hadir pada Lollipop versi 5.1. Untuk pertama kalinya Lollipop telah diuji coba pada hardware smartphone golongan Nexus dan selanjutnya jika hasil uji coba layak maka akan segera ditanamkan pada manufaktur merk lainnya seperti Samsung,Sony dan HTC dengan dibekali sentuhan baru seperti UI Underlay.


Berikut Keunggulan Fitur Android Lollipop :


1. Pembebasan ruang pemakaian RAM jadi lebih besar saat aplikasi banyak  dijalankan.
2. Impruvisasi stabilitas
3. Sistem Keamanan ponsel bertambah , yakni adanya fitur pengenalan wajah.
4. Tampilan User Interface yang lebih rapi lebih dinamis membuat user agar lebih cepat dalam pemakaian.


Efek animasi efek bayangan membuat tampilan nampak lebih dalam dan realistis

5. Perbaikan terhadap gejala menutupnya aplikasi secara tiba-tiba.
6. Perbaikan sistem Koneksi wireless
7. Impruvisasi manajemen daya baterai menjadikan ponsel dapat bertahan lebih lama lagi beberapa jam ke depan.

 
Sekarang Google mengeluarkan proyek teknologi Volta yakni sebuah sistem yang dapat membantu para developer untuk dapat mengetahui elemen apakah yang dapat menguras energi baterai pada tingkatan yang tidak perlu. Android Lollipop secara default dilengkapi dengan mode penghemat baterai.

8. Perbaikan suara pada beberapa peralatan tertentu
9. Perbaikan konsumsi berlebih peralatan-peralatan jaringan saat pemakaian Wi-Fi
10. Perbaikan masalah fungsi pada Okay Google.
11. Sekarang pada panel notifikasi terdapat tombol lampu senter.
12. Perbaikan masalah sistem notifikasi menjadi lebih pintar dan intuitif.


Semua Perpesanan yang masuk dapat tampil pada notification bar, yang tanpa membuka lockscren kita dapat membacanya atau menghapusnya , seperti pesan whatsapp, email , dll. Anda juga memiliki pilihan untuk dapat menyembunyikan notifikasi jika tidak ingin tampil pada area lockscreen.

13. performa ART
Jika sebelumnya Android memakai mesin Dalvik untuk menjalankan aplikasi aplikasi google sekarang dengan Lollipop beralih ke ART yang mana 4 kali lebih cepat dibanding Dalvik sehingga tiap aplikasi mampu beroperasi lebih cepat.

14. Priority Mode
Ini merupakan sebuah mode yang dapat dipakai saat misalnya kita sedang kita sedang kondisi sibuk sehingga tidak ingin diganggu oleh datangnya pemberitahuan pemberitahuan dari aplikasi. Dari sini kita dapat mengatur pemberitahuan mana saja yang perlu didengar dan yang tidak perlu didengarkan beserta pengaturan untuk berapa lama waktu berjalannya.



15. Pin Apps
Merupakan sebuah mode yang dapat mengunci aplikasi yang lainnya sementara pengguna hanya dapat menjalankan aplikasi yang ditunjuk oleh mode Pin Apps. Contoh misalnya : Teman anda meminjam ponsel anda untuk browsing memakai Google Crome dan anda tidak ingin dia melihat pesan, foto dalam galery dsbnya yang bersifat pribadi maka lakukan tap pada pin di aplikasi Google crome tadi sehingga jika teman anda membuka aplikasi lainnya maka mereka membutuhkan password anda.

Post a Comment

1 Comments